Jumat, 10 Januari 2025|Jakarta, Indonesia

Audio Bookmark, Fitur Unggulan Samsung Galaxy Note20 Series

Abraham Sihombing

Kamis, 22 Oktober 2020 - 10:41 WIB

Samsung Galaxy Note20 Series. (Foto: Samsung.com)
Samsung Galaxy Note20 Series. (Foto: Samsung.com)
A A A

Thepresidentpost.id - Jakarta - Memang ada bedanya dalam menggunakan telepon seluler (ponsel) cerdas (smartphone) biasa dengan Samsung Galaxy Note20 Series. Perbedaannya ada pada fitur - fitur mumpuni milik smartphone Samsung tersebut. Pasalnya, fitur - fitur tersebut dapat menopang kemampuan para penggunanya untuk bekerja secara efisien dengan hasil yang menakjubkan (powerful).

Salah satu fitur unggulan Samsung Galaxy Note20 Series adalah Audio Bookmark. Fitur ini memampukan para pengguna merekam seluruh pembicaraan pada sebuah rapat pertemuan (meeting) melalui berbagai catatan dalam poin - poin tertentu. Secara otomatis, Samsung Galaxy Note20 Series langsung mensinkroniasikan rekaman suara pembicaraan tersebut dengan catatan poin - poin yang ada.

Fitur ini sangat disukai oleh Peter Shearer, pendiri dan CEO Wahyoo yang pernah masuk dalam daftar 40 under 40 versi Fortune Indonesia. Pasalnya, ketika ingin kembali mengkaji hasil rapat tersebut untuk mengetahui hal - hal yang kurang jelas, Peter tinggal mengetuk tulisan tersebut dengan S Pen yang dimiliki Samsung Galaxy Note20 Series.

Peter Shearer adalah seorang enterpreneur yang dalam kesehariannya biasa dipenuhi oleh berbagai macam presentasi dan pertemuan (meeting). Samsung Galaxy Note20 Ultra adalah device portable yang menemani Peter dalam aktivitasnya sehari - hari.

“Dalam rutinitas yang padat, saya membutuhkan kehadiran sebuah device yang portable namun powerful untuk membuat content on the go. Samsung Galaxy Note20 Ultra, dengan fiturnya yang powerful membantu saya menjalani hari - hari saya dengan lebih produktif,” papar Peter.

Fitur Audio Bookmark tersebut disinergikan dengan fitur Screen - Off Memo pada Samsung Galaxy Note20 Series. Sinergi tersebut memberikan kemudahan kepada Peter untuk membuat catatan. Dengan fitur tersebut, Peter cukup mengetuk layar Note20 dengan menggunakan S Pen untuk mulai membuat catatan. Ini penting bagi Peter, apalagi ketika dirinya memperoleh inspirasi atau sedang bernegosiasi dengan rekan bisnis dan perlu mengeluarkan dan membuat catatan secara cepat.

Kini, latency S Pen Samsung Galaxy Note20 Series telah ditingkatkan menjadi 9 ms. Hal itu membuat aktifitas menulis menggunakan S Pen serasa menulis di atas kertas. Kondisi ini tentunya dapat memberikan kemudahan bagi Peter dan para pengguna Samsung Galaxy Note20 Series lainnya untuk membuat dan mengedit konten, membuat gambar, dan bahkan drag and drop gambar ke dalam presentasi menjadi jauh lebih powerful.

Sementara itu, fitur Auto Straigthen turut bersinergi dengan fitur Audio Bookmark dan fitur Screen - Off Memo. Ini memampukan Peter dan para pengguna lainnya untuk meluruskan hasil tulisan yang dibuat di Samsung Notes. Akhirnya, dokumen tulisan yang telah dibuat itu dapat dikonversikan ke dalam PPT, PDF, maupun DOC sehingga mudah untuk di - share ke pihak lain.

Ketika mengedit atau memberikan komentar pada berbagai dokumen yang telah dibuat sebelumnya, Peter dan pengguna lainnya cukup mengimpor file dalam bentuk PDF ke Samsung Notes. Setelah itu, dokumen tersebut dapat dengan mudah diberikan highlight, komentar, maupun melingkari dokumen - dokumen yang ada selayaknya memeriksa pekerjaan yang telah di print - out.

Samsung Galaxy Note20 Series juga dilengkapi Folder Management Support untuk semakin mempermudah dalam mengorganisir file - file yang telah diedit beserta catatan - catatan yang telah dibuat.

Untuk keterangan selanjutnya mengenai Samsung Galaxy Note20 Series ini, anda dapat mengunjungi situs www.samsung.com/id. (Abraham Sihombing)

Komentar

Berita Lainnya

National 24/12/2024 10:25 WIB

9 Reasons to Invest in Kota Jababeka with Profit Potential

Investment in Jababeka Industrial Estate in Cikarang, Bekasi or what is now known as the Independent and Integrated City has various potential benefits that can be an attraction for investors. Yes, PT…

Economy 24/12/2024 08:15 WIB

PT Matahari Tire Indonesia, China's No. 1 Tire Manufacturing Company Officially Operates in Kendal SEZ

PT Matahari Tire Indonesia, a subsidiary of Zhongce Rubber Group Co Ltd (ZC Rubber) from China has officially started the operation of its new factory in Kendal Special Economic Zone, Central Java. The…

Science & Tech 24/12/2024 07:20 WIB

Minister of Industry Agus Denies Rumors that iPhone 16 Can be Bought on Pre-order

Minister of Industry Agus Gumiwang Kartasasmita strongly denied rumors that the iPhone 16 could be purchased for pre-order on Friday (20/12/2024). He said he had not received an investment proposal of…

Travel 23/12/2024 15:12 WIB

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…

Science & Tech 23/12/2024 14:46 WIB

Indonesia Delivers 2.7 Million Doses of bOPV Polio Vaccine as Humanitarian Aid to Myanmar

As an expression of solidarity and the strong relationship between the people of Indonesia and Myanmar, the Government of the Republic of Indonesia has delivered 2.7 million doses of the bOPV polio vaccine…