Jumat, 10 Januari 2025|Jakarta, Indonesia

Tumbuh Lebih dari 700% di 2020, Titipku Siap Perluas Area Tahun Depan

Krishna Anindyo

Senin, 04 Januari 2021 - 14:15 WIB

Startup Asal Yogyakarta - Titipku
Startup Asal Yogyakarta - Titipku
A A A

Thepresidentpost.id - Yogyakarta - Luar biasa! Barangkali itu adalah ungkapan yang pantas diberikan untuk startup asal Yogyakarta, Titipku, yang berhasil meningkatkan omzet selama 2020.

Dalam keterangan tertulis yang didapat, hingga 28 Desember 2020 Titipku telah mencatat pertumbuhan lebih dari 700%. Hal ini didukung dengan peningkatan transaksi per bulan yang jika dirata - rata mencapai 80% per bulan.

“Tahun lalu kami fokus memperbanyak UMKM masuk ke aplikasi supaya banyak dagangan tersedia di Titipku. Tahun ini, karena toko onlinenya juga sudah siap, kami mencari pembeli,” kata Chief Marketing Officer Titipku, Faradhita Delicia melalui keterangan yang diterima redaksi pada Senin (4/1).

Menurutnya, sembako dan sayur mayur menjadi produk yang paling laris di Titipku.

Masyarakat banyak yang mempercayakan kebutuhannya untuk dibelanjakan oleh Titipku. Dan Kelapa Gading menjadi area dengan transaksi yang banyak, selain di DIY.

"Itulah sebabnya awal Desember lalu kami membuka kantor cabang di Kelapa Gading,” pungkasnya.

Selama 2020, Titipku juga berhasil menambah 31.323 pedagang yang masuk ke Titipku. Hal ini tercapai berkat kerja keras 7.423 Penjelajah atau orang yang membantu memasukkan pedagang ke Titipku. Tingginya transaksi di Titipku pada 2020 tak lepas dari pelayanan Jatiper, yakni para kurir Titipku, yang baik.

Pembelian produk sesuai pesanan dengan kualitas yang baik, pengantaran yang tepat waktu, serta adanya garansi penggantian produk jika ditemui produk yang tidak sesuai atau rusak membuat konsumen nyaman berbelanja, dan bahkan menjadi konsumen yang loyal.

“Pandemi telah membuat omzet pedagang pasar dan UMKM turun sampai tersisa hanya 40% saja. Pelaku UMKM konvensional yang notabene sudah berusia lanjut, kesulitan menggunakan platform digital. Titipku dengan konsep hyperlocal menjadi solusi untuk bagi mereka dalam marketing dan distribusi. Bersyukur setelah go digital dengan Titipku, omzet UMKM naik beberapa kali lipat,” kata Chief Executive Officer Titipku, Henri Suhardja.

Henri juga mengatakan, bahwa Titipku tidak hanya aplikasi belanja di pasar. Konsumen bisa berbelanja di aneka pedagang, mulai dari toko kelontong, pedagang pasar, toko kosmetik, pedagang kaki lima, hingga restauran. Konsumen yang memiliki usaha kuliner juga bisa memesan kemasan food grade di Titipku.

Terkait rencana di 2021, Titipku akan mempersiapkan pembukaan area layanan baru sembari meningkatkan pelayanan di area DKI Jakarta dan DIY.

“Tahun 2021 akan menjadi momentum yang pas untuk berlari lebih kencang karena Titipku sudah menyiapkan sistem dan layanan bagi UMKM dan masyarakat untuk bertransaksi lebih cepat dan nyaman,” kata Henri.

Hingga saat ini, Titipku sudah membentuk 47 pasar digital yang berisi 1.219 pedagang di dalamnya. Ke - 47 pasar digital tersebut adalah pasar tradisional yang tersebar di Jabodetabek, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur, dan Bali.

Area - area inilah yang mungkin akan dikembangkan lebih lanjut sebagai fokus bisnis Titipku. Namun, tidak menutup kemungkinan wilayah lain di Indonesia, jika memang di wilayah itu ada permintaan yang tinggi dari konsumen.

“UMKM adalah tulang punggung ekonomi Indonesia. Titipku percaya bahwa potensi untuk digitalisasi UMKM masih sangat besar. Bersama semua masyarakat kita dukung UMKM naik kelas dengan digital. Ekonomi Indonesia akan semakin cepat pulih ketika UMKM pulih. Karena UMKM adalah kita,” pungkas Henri.

Komentar

Berita Lainnya

National 24/12/2024 10:25 WIB

9 Reasons to Invest in Kota Jababeka with Profit Potential

Investment in Jababeka Industrial Estate in Cikarang, Bekasi or what is now known as the Independent and Integrated City has various potential benefits that can be an attraction for investors. Yes, PT…

Business 24/12/2024 10:12 WIB

PT VOK Electrical Appliance Indonesia Officially Builds Factory in Kendal Special Economic Zone (KEK)

PT VOK Electrical Appliances Indonesia officially held a groundbreaking ceremony for its new factory in Kendal Special Economic Zone (KEK), Central Java. The deputy government of Kendal Regency, Head…

Economy 24/12/2024 08:15 WIB

PT Matahari Tire Indonesia, China's No. 1 Tire Manufacturing Company Officially Operates in Kendal SEZ

PT Matahari Tire Indonesia, a subsidiary of Zhongce Rubber Group Co Ltd (ZC Rubber) from China has officially started the operation of its new factory in Kendal Special Economic Zone, Central Java. The…

Business 23/12/2024 15:19 WIB

Minister of Trade at the Launch of EPIC Sale

Minister of Trade, Budi Santoso together with Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto and Head of the National Food Agency (Bapanas), Arief Prasetyo Adi launched Every Purchase…

Travel 23/12/2024 15:12 WIB

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…